Senin, 13 Februari 2012

SURAT UNTUK PEMIMPIN KU

Warning Tuk dirimu Akmal (bupati Abdya) dan koco-konconya Karena kamu duduk di kursi-kursi kekuasaan, sementara kami terpuruk di kaki dewi keadilan, maka dari kejauhan kami tetap melakukan perlawanan. Kami menolak retorika yang kau putarbalikkan, kami menolak pikiran yang kau kerdilkan, kami menolak mitos-mitos kemakmuran, kami menolak hidup dalam pembodohan.

Karena kalian telah gadaikan Abdya dengan hutang, sementara kami terpaksa ungsi ke negeri orang, mengais rizki demi sesuap nasi, maka dari kejauhan kami tetap melakukan perlawanan. Kami menolak program mu tanpa kesejahteraan, kami menolak pendidikan tanpa kebajikan sikapmu terlebih dahulu, kami menolak proyek-proyek pemiskinan, kami menolak konsumsi dengan kedok sedekah,kami menolak penjajahan profesionalisme, kami menolak hidup sebagai hewan pemangsamu.

Karena kalian bisa semena-mena memperkaya diri, sementara kami sekarat kelaparan di lumbung padi, maka dari kejauhan,kami melakukan perlawanan. kami menolak tambang y terus kau keruk,kau berikan dampak warisan kematian pada generasi kami, Kami menolak titipan bajingan berdasi menipu hasil panen petani, kami menolak pabrik-pabrik sawit y meracuni sungai dengan alasan kemakmuran dan efisiensi. kami menolak hutan-hutan di babahrot dan kuala batee dibabat dengan dalih pertumbuhan ekonomi, kami menolak keserakahanmu yang dilegitimasi.

Dengarkan suara kami hai akmal, wahai kaum zalim yang sedang berkuasa: "Mulai detik ini, kamu bukan lagi pemimpin kami!"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar